Cara Menyambungkan Laptop ke TV

Cara Menyambungkan Laptop ke TV
Cara Menyambungkan Laptop ke TV

Cara menyambungkan laptop ke TV dengan mudah, kamu hanya perlu mengikuti beberapa langkah yang saya berikan dibawah ini, untuk selengkapnya silakan simak selengkapnya disini.

Laptop menjadi tempat siswa menghabiskan banyak waktu untuk mengambil kelas online.

Selain itu laptop juga menjadi perangkat media dan game terbaik, yang mampu memainkan musik, video, game, dan lain-lain.

Kebanyakan monitor (semua layar laptop) rata-rata lebih kecil dari TV. Jadi mengapa tidak menyambungkan laptop kamu ke Televisi untuk bekerja dan pengalaman belajar yang jauh lebih menarik dengan layar yang lebih besar?

Ada beberapa cara menyambungkan laptop ke TV, kamu bisa mengikuti artikel ini sampai habis.

Teknik ini tidak hanya berfungsi untuk laptop. Jika kamu memiliki PC desktop, kamu dapat menyambungkannya ke TV dengan cara yang sama.

1. Cara Menyambungkan Laptop Ke TV dengan HDMI

Cara Menyambungkan Laptop Ke TV
Cara Menyambungkan Laptop Ke TV dengan HDMI

Ini adalah cara cepat dan termudah untuk menghubungkan laptop kamu ke TV. Yang kamu butuhkan adalah hanyalah sebuah kabel HDMI, yang bisa kamu dapatkan di toko komputer terdekat.

Dengan kabel HDMI kamu dapat sekaligus menampilkan video beserta audio di televisi kamu. Hal ini sangat bangus jika kamu ingin menonton film melalui layar TV yang lebar.

Untuk cara menyambungkan laptop ke TV dengan HDMI, laptop dan Televisi kamu harus memiliki port HDMI.

Nah, silakan kamu hubungkan kabel HDMI dibelakang TV dan juga pada laptop. Kemudian jika keduanya sudah terhubung, nyalakan kedua perangkat tersebut.

Kamu cukup pilih input HDMI pada TV kamu dengan bantuan remote control Televisi dan kamu siap menggunakannya.

Baca Juga :  Cara Download Aplikasi di Laptop Windows 10

Apabila letak TV kamu jauh dari jangkauan kamu memerlukan kabel HDMI yang lebih panjang sehingga bisa menjangkau Televisi kamu.

Jika kamu masih bingung bagaimana cara menyambungkan laptop ke TV dengan HDMI, biar lebih sederhana silakan kamu ikuti beberapa langkah berikut ini.

  • Pastikan kamu sudah menggunakan OS Windows terupdate agar tidak ada terjadi kesalahan pada saat menyambungkan laptop ke TV dengan HDMI.
  • Silakan hidupkan terlebih dahulu kedua perangkat Laptop maupun Televisi.
  • Selanjutnya kamu hubungkan kabel HDMI pada TV dan Laptop (biasanya disamping lubang Port ada tulisan HDMI)
  • Kemudian apabila tidak bisa terhubung otomatis silakan input HDMI pada TV kamu (Pada remote control tekan tombol AV).
  • Apabila sudah di input di Televisi tapi masih juga tidak tampil, silakan lakukan setting pada laptop kamu. Silakan atur pada laptop kamu pada pengaturan Control Panel >> Display >> Adjust Resolution >> Silakan Pilih TV pada opsi Display drop down box

2. Cara Menyambungkan Laptop Ke TV dengan Kabel VGA

Cara Menyambungkan Laptop Ke TV
Cara Menyambungkan Laptop Ke TV dengan Kabel VGA

Jika kamu memiliki laptop dan TV model lama, kemungkinan besar kamu akan menemukan port VGA pada keduanya.

Kamu dapat memeriksa seperti apa bentuk kabel VGA dan membelinya di toko komputer terdekat.

Walaupun kabel VGA tidak sebagus HDMI karena memiliki kualitas resolusi video yang lebih rendah.

Ini hanya bisa menghubungkan dengan sinyal video, yang berarti kamu memerlukan kabel terpisah untuk mengaktifkan audio.

Lalu, Bagaimanakah cara menyambungkan laptop ke TV dengan kabel VGA? Pertama silakan kamu nyalakan Televisi dan laptop kamu dan kemudian sambungkan kabel VGA serta kabel audio 3,5 mm pada kedua perangkat.

Langkah selanjutnya adalah menekan tombol Input pada remote kamu (bisa juga disebut Source atau AV) dan pilih opsi PC atau RGB dari daftar.

Baca Juga :  √ 9 Cara Mengecilkan Ukuran Foto di bawah 100 kb

Baca Juga : Beginilah 3 Cara Mengirim File dari HP ke Laptop Tanpa Kabel USB

Jika kamu masih bingung bagaimana cara menghubungkan laptop ke TV melalui kabel VGA. Kami bisa mengikuti beberapa langkah berikut ini.

  • Sebelum memulai semuanya, pertama silakan kamu hidupkan kedua perangkat TV dan Laptop.
  • Selanjutnya silakan kamu hubungkan kedua perangkat tersebut menggunakan kabel VGA pada port yang telah disediakan. Biasanya ini pada TV dan Laptop model lama tidak memiliki port HDMI.
  • Jika keduanya tidak ada masalah apa-apa, maka akan otomatis terhubung.
  • Apabila tidak ada tampilan pada TV kamu, kamu perlu melakukan beberapa setingan.
  • Silakan masuk ke laptop kamu dan buka Control Panel >> Display >> Adjust Resolution >> Pastikan kamu memilih TV pada Display drop down box.

Seperti yang telah saya bilang sebelumnya bahwa menggunakan kabel VGA tidak bisa menghasilkan suara pada TV kamu. Jika kamu ingin mengaktifkan audio silakan gunakan kabel audio tambahan.

3. Cara Menyambungkan Laptop Ke TV Tanpa Kabel

Cara Menyambungkan Laptop Ke TV
Cara Menyambungkan Laptop Ke TV Tanpa Kabel

Jika kamu tidak ingin berurusan dengan kabel-kabel yang mengganggu, Seperti 2 cara diatas.

Untuk menghubungkan laptop kamu ke Televisi jika bisa dilakukan secara nirkabel. Tetapi kamu membutuhkan perangkat tambahan seperti Google Chromecast untuk melakukannya.

TV Android juga bisa digunakan, karena sudah dilengkapi dengan Chromecast built-in pada produknya.

Perangkat Google Chromecast mungkin adalah pilihan terbaik kamu, dan meskipun harganya lebih mahal daripada kabel HDMI maupun VGA.

Baca Juga : Cara Mempercepat Koneksi Wifi di Android dan PC (100% Work)

Nah, bagaimana cara menyambungkan laptop ke TV tanpa kabel? silakan ikuti beberapa langkah yang telah saya terapkan dibawah ini.

  • Chromecast ini dilengkapi dengan ekstensi kabel HDMI pendek dan satu buah USB, yang nantinya kamu gunakan pada Televisi dan Laptop.
  • Silakan hidupkan terlebih dahulu kedua perangkat TV dan Laptop.
  • Silakan hubungkan Chromecast ini ke port HDMI pada Televisi kamu, kemudian hubungkan yang satunya lagi ke port USB laptop kamu.
  • Apabila belum tampil pada televisi kamu, silakan atur input HDMI tempat kamu memasang Chromecast.
  • Kamu bisa mengaturnya menggunakan android kamu, silakan download aplikasi Chromecast di Google Play Store atau kamu juga bisa download melalui tautan berikut.
Baca Juga :  Cara Membuat Kop Surat di Word 2010
Google Home
Google Home
Developer: Google LLC
Price: Free
  • Apabila kamu pengguna iOS, kamu juga bisa download Chromecast melalui Appstore atau juga bisa langsung download melalui tautan berikut ini.
‎Google Home
‎Google Home
Developer: Google LLC
Price: Free
  • Setelah selesai instalasi aplikasi Chromecast di android maupun iOS. Silakan buka “Set-up” untuk menyambungkan Wifi kamu.
  • Kemudian silakan isi Negara tempat kamu berada, klik Next untuk melanjutkan sampai selesai.
  • Tunggu beberapa saat sampai android maupun iOS kamu terhubung denga Chromecast.
  • Setelah terhubung silakan kamu masukkan kode verifikasi sesuai dengan yang ditampilkan pada TV kamu.
  • Aplikasi Chromecast ini bisa kamu jadikan sebagai remote control untuk Televisi kamu dan kamu bisa mengubahnya kapan saja.

Nah, sampai disini sudah selesai cara menyambungkan laptop ke TV baik menggunakan kabel HDMI, VGA, atau Nirkable. Kamu bisa memilih yang mana saja sesuai dengan kebutuhan.

Jika kamu masih belum mengerti juga, silakan komentar dibawah ya, saya juga akan membantu kalian disana.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *